Tutorial SAP200 Part 1 (Menghitung Reaksi Perletakan dan menggambar diagram pada balok sederhana)
Assalamu'alaikum , di blog kali ini saya akan berbagi ilmu mengenai program SAP2000 yang sudah saya dapatkan selama semester 3 di jurusan Teknik Sipil , Universitas Gunadarma kepada kalian semua :) . SAP2000 merupakan program yang digunakan untuk membantu kita dalam perhitungan struktur khususnya bangunan-bangunan gedung tinggi dan jembatan. Tetapi pada kesempatan kali ini saya hanya menjelaskan SAP2000 untuk keperluan membantu perhitungan mata kuliah mekanika statika dan analisis struktur selanjutnya. Langsung saja ke latihan soal. Diket: q= 3 T/m p1= 2 T/m p2= 2 T/m p3= 1 T/m Ditanyakan : Tentukan Besarnya RVA dan RVB beserta SFD dan BMD nya ! a. Pertama buka program SAP2000. lalu hal pertama kali yang dilakukan adalah perhatikan satuan dipojok kanan bawah tampilan,ubah sesuai satuan yang dibutuhkan. ,lalu kedua klik 'new model' di sebelah kiri atas tampilan. b.lalu akan muncul t